jump to navigation

Tanpa Gelar, Wenger Sebut Periode Terbaik December 26, 2009

Posted by irwanria in Sport.
Tags:
add a comment

Arsenal

Arsene Wenger (© AFP 2009)

London: Meski dalam empat tahun terakhir tanpa satu pun gelar, pelatih Arsenal Arsene Wenger mengakui kalau kebersamaannya dengan “Tim Gudang Peluru” selama 13 tahun merupakan yang terbaik. “Bagi saya saat-saat terbaik bersama klub justru pada empat tahun terakhir ini tapi sayang pada periode tersebut kami tak meraih gelar juara,” kata Wenger.

“Pindah ke stadion baru, saat sumber pemasukan berkurang, membuat masyarakat seharusnya bisa menghargai bahwa kami ternyata masih bisa menghasilkan uang tanpa mengurangi tingkat kesuksesan. Kami juga berhasil mempertahankan konsistensi di Liga Champions dan Liga Premier. Saya kira ini adalah saat-saat yang sulit,” ungkap pelatih asal Pransis tersebut.

Wenger juga sangat yakin kalau saat ini timnya dalam kondisi terbaik untuk menjadi juara Liga Inggris. Namun jalan menjadi yang terbaik masih panjang. Akhir pekan ini, “Meriam Muda London” akan menghadapi Aston Villa. Arsenal harus bermain tanpa sejumlah pilar yang cedera seperti Tomas Rosicky, Nicklas Bendtner, Robin van Persie, Gael Clichy, dan Johan Djourou.

Laga menghadapi Villa menjadi ujian terhadap kemampuan Arsenal. Sebab tim asuhan pelatih Martin O’Neill ini tak terkalahkan dalam delapan pertandingan. Skuad Arsenal patut waspada karena Villa bukan tim yang bisa dianggap enteng. Mereka sebelumnya mengalahkan tim papan atas seperti Manchester United, Liverpool, dan juga sang pemuncak klasemen sementara, Chelsea.

Laga akhir pekan ini Villa punyai misi khusus. Sebab mengalahkan Arsenal berarti mereka mewujudkan impian untuk menyapu kemenangan atas empat tim papan atas. Villa juga masih dalam rasa percaya diri untuk mengulangi sukses mengalahkan Arsenal 2-0 tahun lalu di Stadion Emirates. Sang pelatih optimistis mengalahkan Arsenal karena dalam kepercayaan diri yang tinggi.

“Bertandang ke Manchester United dan menang, lalu bertandang ke Sunderland minggu lalu dan juga menang. Kemudian kami mengalahkan Stoke Sabtu lalu. Ini sungguh menyenangkan karena kami menang dengan susunan pemain yang sama,” kata O’Neill. Tapi yang menjadi kehilangan besar bagi Villa adalah cederanya penyerang Emile Heskey saat mengalahkan Stoke 1-0.(JUM)

Chelsea Melempem di Birmingham December 26, 2009

Posted by irwanria in Sport.
Tags: ,
add a comment

Pekan Ke-19 Liga Premier

Alex (© AFP 2009)

Birmingham: Chelsea kembali gagal menuai kemenangan setelah Rabu (16/12) lalu ditahan imbang 1-1 West Ham United. Bertandang ke St Andrews Stadium, markas dari Birmingham City, Chelsea dibuat melempem. Penampilan gemilang ditunjukkan kiper Birmingham, Joe Hart yang menjadi tembok yang sulit ditembus barisan penyerangan tim tamu.

Hasil kurang maksimal buat Chelsea mengingat mereka bisa unggul tujuh poin dari Manchester United di urutan kedua jika mampu menggulung Birmingham. Bahkan di menjelang pertandingan usai tim yang dibidani Carlo Ancelotti harus bermain minus Florent Malouda setelah menerima kartu kuning kedua.

Chelsea mendapat perlawanan alot dari Birmingham. Peluang memecah kebuntuan dipetik Daniel Sturridge di menit ke-23, namun bisa dipatahkan kiper Joe Hart. Lima menit kemudian Hart menggagalkan peluang peluang emas yang diperoleh Frank Lampard ketika lolos dari jebakan offside.

Gawang Petr Cech kebobolan melalui cocoran Christian Benitez pada menit ke-31, namun wasit menganulirnya lantaran ia dianggap offside ketika mendapat operan dari Liam Ridgewell. Empat menit sebelum memasuki masa istirahat tendangan bebas cannon-ball Alex membentur mistar gawang.

Kedua kesebelasan kembali tidak mampu menampilkan perubahan yang signifikan setelah turun minum. Tempo permainan juga kembali berjalan sedang-sedang saja. Masuknya Salomon Kalou tidak mampu memberi gebrakan berarti. Demikian perubahan di penyerang lubang saat Joe Cole menggantikan Frank Lampard.

Hart kembali menjadi pengganjal Chelsea. Pada menit ke-72 penyelamatan gemilang kiper pinjaman dari Manchester City ini membuat Kalou frustasi. Di menit ke-89 peluang Chelsea memenangkan pertandingan sirna setelah Malouda diusir wasit setelah tekel telatnya ke arah Stephen Carr. Dengan tambahan satu poin maka Chelsea kini unggul lima poin dari MU, sedangkan tim asuhan Alex McLeish menyamai poin City di urutan keenam dengan 29 poin.(DIM)

Susunan pemain:
Birmingham: Hart; Carr, Roger Johnson, Dann, Ridgewell; Larsson (Damien Johnson 88), Ferguson, Bowyer (kk), McFadden (Fahey 78); Jerome, Benitez.
Chelsea: Cech; Ivanovic (kk), Terry, Alex, Ashley Cole; Belletti, Obi Mikel (Ballack 85), Malouda (kk, km), Lampard (Joe Cole 79); Drogba, Sturridge (Kalou 67).
Wasit: Peter Walton.